PARTISIPASI UPB UIN ANTASARI BANJARMASIN HADIRI KERJASAMA INTERNASIONAL PTKI SE-INDONESIA

Banjarmasin – Bertempat di Novotel Semarang Jl. Pemuda No.123, Sekayu, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah, Dr. Fatwiah Noor, M.Pd selaku Kepala Unit Pengembangan Bahasa (UPB) UIN Antasari Banjarmasin hadiri Kerjasama Internasional PTKI Se-Indonesia yang digelar Kementerian Agama RI melalui Subdit Kerjasama dan Kelembagaan.

Kegiatan yang dilaksanakan sejak tanggal 01 s.d 03 Agustus 2024 ini diikuti kurang lebih 58 Kepala Pusat Bahasa PTKI se-Indonesia. Sesuai dengan agenda, kegiatan ini resmi dibuka oleh Kasubdit Kerjasasma dan Kelembagaan Kemenag RI, Abdul Rouf, S.Fil.I., M.Kesos.

Dalam sambutannya, Abdul Rouf, S.Fil.I., M.Kesos menyampaikan pentingnya Kerjasama internasional dalam mengembangkan potensi akademik dan penelitian di bidang keagamaan Islam sekaligus sebagai forum diskusi dan evaluasi pelaksanaan seleksi calon penerima beasiswa di Timur Tengah dan Afrika Utara khususnya Maroko dan Mesir.

“Kerjasama internasional ini bukan hanya membuka peluang bagi pertukaran ilmu pengetahuan, tetapi juga memperkuat jaringan akademik yang lebih luas, sehingga dapat meningkatkan kualitas pendidikan tinggi keagamaan Islam di Indonesia,” ujarnya.

Dr. Fatwiah Noor, M.Pd. selaku deligasi UIN Antasari Banjarmasin sekaligus bendahara KPB-PTKI dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa melalui kegiatan ini dihasilkan tujuh rekomendasi Konsorsium Pusat Bahasa, rekomendasi ini akan disampaikan Kepada Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam melalui Kasubdit Kerjasasma dan Kelembagaan

“Diharapkan, melalui kegiatan ini, lembaga pendidikan tinggi keagamaan Islam di Indonesia dapat semakin terintegrasi dengan komunitas akademik global, memperluas wawasan, dan meningkatkan kualitas pendidikan yang diberikan. Memperbaiki program kerja yang telah berlangsung sekaligus merancang program terbaru ke depan”, jelasnya.

Keterlibatan Pusat Bahasa PTKI dalam kegiatan yang dilaksanakan selama 3 hari merupakan bentuk komitmen bersama untuk memastikan bahwa seluruh mahasiswa yang lulus seleksi beasiswa Timur Tengah telah terseleksi dengan baik memiliki kualitas terbaik dapat memberikan manfaat dan kontribusi terbaik untuk anak-anak bangsa yang memiliki kualitas ilmu yang baik dan merupakan salah satu langkah nyata Kementerian Agama RI dalam upaya memajukan pendidikan tinggi keagamaan Islam di Indonesia. Ehn (05/08)

 

-------------------
🌐 Media sosial
Instagram : @upb_uinantasari
Facebook : upb uin antasari banjarmasin
Youtube : UPB UIN Antasari
Website : ppb.uin-antasari.ac.id
--------------------
Unit Pengembangan Bahasa
UIN Antasari Banjarmasin